Yuk cari tahu caranya!
Dream – Merawat kulit bisa dilakukan dengan banyak cara, salah satunya menggunakan bahan alami. Shea butter merupakan salah satu bahan alami yang sering digunakan sebagai bahan pembuatan produk kecantikan.
Kandungan asam lemak dan vitamin yang ada dalam shea butter, membuatnya sangat bagus untuk kulit. Manfaat dari penggunaan shea butter sendiri adalah untuk melembapkan kulit, antiperadangan, mempercepat proses penyembuhan, dan mencerahkan wajah.
Untuk menggunakan shea butter dalam rutinitas perawatan wajah, ada banyak cara yang dapat kamu lakukan. Salah satu cara yang paling mudah adalah membuatnya menjadi masker wajah.
1 dari 1 halaman
Resep Masker Wajah
Berikut ini adalah resep membuat masker wajah yang dapat menutrisi kulit wajah dari shea butter:
Bahan:
- 1 sdm madu
- 4 tetes minyak biji anggur
- 1 sdt shea butter
Cara membuat:
Campurkan semua bahan yang sudah kamu siapkan, setelah tercampur, langsung aplikasikan ke wajah yang sudah bersih. Biarkan masker tersebut selama 15 menit di wajah, sebelum kamu bilas hingga bersih.
Sumber: Healthline